Peringatan Maulidurrasul oleh Nagasandhi


Oleh: Fitri Ariyani

Muhammad...
His birth was a light in the dark
His preach was an oasis in the dessert
His sacrifice was a bright moon in the lightless night


Salatiga - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad saw., Racana Kusuma Dilaga - Woro Srikandhi mengadakan acara Khatmil Qur’an, Sabtu, 26 Januari 2013.
Acara tersebut dimulai dari pukul 13.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB. Acara yang dilaksanakan di sanggar bakti racana tersebut, bisa dikatakan baru pertama kali dilaksanakan. Karena dari tahun-tahun sebelumnya, belum pernah diadakan acara yang serupa.
Acara tersebut diikuti sekitar 30 peserta, yang diantaranya Ketua Racana 02.237 & 02.238, anggota racana, beserta tamu undangan. Antusiasme para peserta terlihat dari awal hingga akhir acara, mereka begitu khidmat mengikuti acara demi acara.
Acara diawali dengan pembukaan yang dipimpin oleh pembawa acara Kak Timin, dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Racana 02.237, Kak Ochim. Kemudian dilanjutkan acara inti yaitu Khatmil Qur’an, yang mana para peserta harus membaca ayat suci Al-Qur’an sesuai dengan juz yang telah diundikan.
Setelah acara Khatmil Qur’an, dilanjutkan dengan Tahlilan, yang dipimpin oleh Kak Misbah. Setelah itu, disambung dengan ceramah dan doa yang dipimpin oleh Kak Setiawan, alumni Racana. Para peserta begitu khidmat mendengarkan ceramah tersebut, yang mana berisi tentang “sejarah kelahiran Nabi Muhammad saw. hingga wafatnya”.
Acara demi acara terlewati, hingga akhirnya azan Salat Asar berkumandang. Bergegas para peserta melaksanakan Salat Asar berjamaah, yang mana salat dipimpin oleh Kak Setiawan. Selesai salat berjamaah, tidak berarti acara pun berakhir. Suatu acara dikatakan tidak afdal, jika tanpa acara makan-makan. Kebersamaan dan keceriaan para peserta terlihat pada momen tersebut.
“Wow... Something different, amazing! Asa ‘an yakuna istiqomatun.”, ujar salah satu penyelenggara, Kak Nida Annisa disela-sela acara.
Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad saw. Racana Kusuma Dilaga - Woro Srikandhi pada hari itu telah berjalan dengan lancar dan menyenangkan. Dan kelancaran acara tersebut tidak lepas dari partisipasi dan kerja sama kakak-kakak semua.
Maju terus Racanaku!!!


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENYEMATAN SELEMPANG DELEGASI

Halal bi Halal Racana KD-WS UIN Salatiga

RACANA KD-WS ADAKAN LATIHAN RUTIN "RENANG"